6 ALUMNI UMTAS BERANGKAT KE TAIWAN

6 ALUMNI UMTAS BERANGKAT KE TAIWAN

Tak Berkategori
Kabar gembira kembali hadir di Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (UMTAS) dengan lolosnya 6 orang alumni UMTAS dalam seleksi Short-Term Elder Care Training Program di National Taipei University of Nursing and Health Science di Taiwan. Selasa, 23 Rajab 1439 H/10 April 2018 pukul 10.00 dilakukan Pelepasan Peserta yang dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor I, Wakil Rektor II, Dekan FIKes beserta jajarannya, serta dosen dan mahasiswa UMTAS. Pelepasan yang berlangsung di Graha UMTAS tersebut bertambah khidmad dengan hadirnya orang tua para mahasiswa yang akan diberangkatkan ke Taiwan tersebut. Mereka adalah Anisa Setyawati, S. Kep. Ners (lulusan 2017), Asep Nursamsi, A. Md. Kep. (lulusan 2016), Dede Pipin, S. Kep. Ners (lulusan 2017), Gani, A. Md. Kep (lulusan 2016), Nur Aziz Ajharrahmat, S. Kep. Ners (lulusan 2017), dan Maya Nurfitria Ningrum, S. Kep. Ners (lulusan…
Read More

ASESMEN LAPANGAN PRODI TEKNIK LINGKUNGAN UMTAS

Tak Berkategori
Senin pagi (23/10), Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (UMTAS) bangga karena kehadiran tim asesor dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Kali ini BAN-PT mengutus Prof. Dr. I.L. Setyawan Purnama, M. Si., dari UGM Yogyakarta dan Dr. Ir. Munawar, MT., dari UPN Veteran Jatim untuk melakukan asesmen lapangan Program Studi Teknik Lingkungan UMTAS. Hadir dalam kesempatan tersebut keluarga besar Fakultas Teknik UMTAS dan jajaran pimpinan di lingkungan UMTAS. Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UMTAS, H. Iip Syamsul Arief MN, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada tim asesor di kampus UMTAS yang baru menginjak usia ketiga. Beliau juga menjelaskan tentang sinergitas yang terjadi antara BPH dengan UMTAS selaku Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM). “Alhamdulillah, BPH dan UMTAS selalu berjalan beriringan membangun UMTAS,” ungkapnya. Senada dengan Ketua BPH, Rektor UMTAS, Dr. Ahmad Qonit AD, MA.,…
Read More

MABA UMTAS MEMBENTUK FORMASI MERAH PUTIH DAN #SAVEROHINGYA

Tak Berkategori
Mahasiswa baru (Maba) Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (UMTAS) tahun akademik 2017-2018 mendapatkan pengenalan kehidupan kampus pada acara MPK2 (Masa Pengenalan Kehidupan Kampus) yang dilaksanakana di UMTAS pada Senin-Kamis, 3-6 September 2017/13-16 Dzulhijjah 1438. Pada penutupan MPK2 yang dilaksanakan Kamis siang, sie acara MPK2 membuat desain formasi untuk maba dengan membentuk tujuh formasi, yaitu: bendera merah putih, tulisan “SAYA UMTAS”, tulisan “MPK2 2017”, tulisan “FIKES”, FKIP, dan FT, dan yang terakhir adalah tulisan “#SAVEROHINGYA”. Formasi maba sudah biasa dilakukan oleh mahasiswa baru UMTAS. Namun, tahun ini merupakan tahun dengan jumlah formasi terbanyak dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. “Mahasiswa baru ditugaskan untuk membawa nyiru atau tampah yang di-cat merah luarnya dan di-cat putih dalamnya. Mereka dikumpulkan di lapangan dan akan dikomando oleh sie acara untuk membentuk formasi yang telah ditentukan. Formasi pertama adalah bendera…
Read More

EXPO UMTAS: AJANG KREATIVITAS MAHASISWA UMTAS

Tak Berkategori
Rangkaian kegiatan penyambutan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (UMTAS) Tahun Akademik 2017/2018 selain MPK2 (Masa Pengenalan Kehidupan Kampus) adalah EXPO UMTAS. Kegiatan ini berlangsung sejak Jumat-Sabtu, 8-9 September 2017/17-18 Dzulhijjah 1438. Menurut Ketua Panitia EXPO UMTAS, Agung, kegiatan ini baru pertama kali selenggarakan di UMTAS. “Expo ini digelar dengan tujuan untuk memperkenalkan ormawa (organisasi mahasiswa) UMTAS kepada mahasiswa baru, sehingga mereka dapat menyalurkan minat dan bakat mereka sesuai dengan ormawa yang dikehendaki,” jelasnya. Terdapat 24 organisasi mahasiswa UMTAS dari tingkat prodi, fakultas dan tingkat universitas yang berpartisipasi dalam kegiatan ini. Ibu Neni Nur’aeni, M. Kep. Ns. Sp. Kep. Mat. Selaku Wakil Rektor I  UMTAS dalam sambutannya mengatakan bahwa Expo UMTAS ini diadakan untuk menghidupkan organisasi mahasiswa UMTAS yang dalam setahun terakhir ini gaungnya kurang. “Expo UMTAS yang pertama ini dilakukan…
Read More